Header Ads Widget

Prediksi Arsenal vs Manchester City, 12 Agustus 2018

Prediksi Arsenal vs Manchester City, 12 Agustus 2018

Tak pelak inilah big match di pekan perdana Premier League 2018/2019. Musim lalu, Arsenal bagaikan perkedel di hadapan almighty Manchester City. Terlebih di final Piala Liga yang sejatinya menjadi satu-satunya harapan The Gunners untuk mendapatkan silverware, Arsenal justru dilumat tiga gol tanpa balas. Banyak orang yang menganggap, saat itu lini defensif Arsenal terlalu lemah sehingga mudah untuk ditembus. Kenyataannya tidaklah seperti itu.

Kenyataannya adalah Arsene Wenger terlalu ragu dengan taktiknya sendiri. Wenger menginstruksikan anak buahnya bermain menyerang namun di saat bersamaan tidak berani memasang garis pertahanan yang tinggi. Alhasil terjadi kesenjangan jarak yang cukup lebar antara lini tengah dan lini belakang yang akhirnya berhasil dimanfaatkan dengan sempurna oleh pasukan Pep Guardiola.

Namun, itu semua adalah masa lalu. Sekarang Unai Emery sudah ditunjuk sebagai manajer baru Arsenal dan itu artinya taktikpun akan ikut berubah. Secara sepintas, taktik ala Emery tak jauh beda dengan taktik yang sering dipakai oleh Guardiola. Dengan skema dasar 4-3-3, Emery sering mengoptimalkan kinerja para pemain sayapnya untuk membuka pertahanan lawan. Terlebih dengan menerapkan garis pertahanan yang tinggi dan pressing yang ketat saat kehilangan bola, Emery sepertinya tak buta dengan tren taktik modern yang banyak diperagakan oleh pelatih-pelatih papan atas dunia.

Salah satu kelemahan paling kentara dari tim yang suka memasang garis pertahanan tinggi adalah counter attack dari lawan yang memiliki pemain sprinter. Kebetulan, kedua tim sama-sama memiliki pemain bertipe seperti itu. Ya, jika kedua tim kekeuh dengan strategi seperti ini, bukan tidak mungkin pertandingan ini akan berakhir dengan jual beli serangan dan gol yang cukup banyak.

Faktor pembeda dari laga ini kemungkinan besar adalah pengalaman. Unai Emery, bagaimanapun, baru datang ke sebuah tim yang baru saja lepas dari rezim berusia 22 tahun. Membutuhkan beberapa waktu untuk menyelaraskan keinginannya dengan kinerja faktual di atas lapangan, lagi-lagi, situasi ini persis seperti awal-awal kedatangan Guardiola dulu yang juga tak langsung bisa nyetel dengan para pemain. Berdasarkan faktor ini, maka sang juara bertahan seharusnya dapat mencuri poin di Emirates Stadium.

Prediksi skor Arsenal vs Manchester City : 2-3
(hasil : Livescore)

Post a Comment

0 Comments